Home » Categories » Krishand Invoicing » User guide

Install, Update & Migrasi Krishand Invoicing Versi 7.0.2

Cara install dan update Krishand Invoicing Versi 7.0.2 dapat dilihat pada Video di bawah. Untuk installer dan file update dapat di download dari link yang diberikan oleh Krishand melalui email atau melalui CD Installer. Setelah install dilakukan wajib melakukan update software. Untuk melihat Video klik pada gambar di bawah.

 

Untuk yang sudah menggunakan Krishand Invoicing Versi 7.0.1 dapat melakukan migrasi database. Untuk cara migrasi database Krishand Invoicing Versi 7.0.1 ke Krishand Invoicing Versi 7.0.2, berikut langkah - langkahnya :

  1. Buka aplikasi Krishand Invoicing Versi 7.0.1 :
    1. Lalu lakukan Tutup Tahun untuk mendapatkan database tahun 2025.
    2. Buka lokasi database Krishand Invoicing Versi 7.0.1. Lalu copy database tersebut.
    3. Buat Folder Baru. Lalu paste database yang dicopy sebelumnya.
  2. Kembali ke aplikasi Krishand Invoicing Versi 7.0.2. Lalu lakukan update struktur pada database yang dicopy sebelumnya :
    1. Tekan Ctrl+Shift+U dari keyboard.
    2. Pada menu Update Struktur Tabel, klik tombol ... yang ada dibagian sebelah kanan.
    3. Lalu arahkan ke folder yang baru dibuat pada langkah sebelumnya.
    4. Kemudian klik database yang copy sebelumnya pada folder baru tersebut.
    5. Setelah itu klik tombol Done.
  3. Ubah Koneksi Database. Arahkan ke folder baru lokasi database yang dicopy sebelumnya :
    1. Pada Menu Utama Krishand Invoicing Versi 7.0.2, pilih dan klik Pemeliharaan Sistem > Database Connection.
    2. Pada menu Database Connection, klik tombol Refresh Connection.
    3. Pada menu Refresh Database Connection, klik tombol ... yang ada dibagian sebelah kanan.
    4. Lalu arahkan ke folder yang baru dibuat pada langkah pertama.
    5. Kemudian klik database yang copy sebelumnya pada folder baru tersebut.
    6. Setelah itu klik tombol Done.
  4. Berikan hak akses penuh kepada Admin atau username lainnya : 
    1. Pada Menu Utama Krishand Invoicing Versi 7.0.2, pilih dan klik Pemeliharaan Sistem > Setup User Permission.
    2. Pada menu Setup User Permission, klik Admin pada bagian User Name.
    3. Lalu klik tombol Grant Full Access, dan klik tombol Yes pada konfirmasi pemberian akses penuh kepada Admin.
    4. Jika ada user lainnya yang akan diberikan akses penuh, klik user tersebut pada kotak sebelah kiri.
    5. Lalu klik tombol Grant Full Access, dan klik tombol Yes pada konfirmasi pemberian akses penuh kepada user tersebut.
    6. Klik tombol Close jika sudah.
  5. Masukkan NITKU Perusahaan dan kirim printscreen menu Setup Perusahaan full 1 layar ke email support@krishand.com :
    1. Pada Menu Utama Krishand Invoicing Versi 7.0.2, pilih dan klik Setup Awal > Setup Perusahaan.
    2. Pada menu Setup Perusahaan, klik tab Perpajakan.
    3. Masukkan NITKU Perusahaan.
    4. Tekan PrtScr atau printscreen menu Setup Perusahaan tersebut full 1 layar.
    5. Buka excel kosong, paste pada excel tersebut dan kirim ke email support@krishand.com untuk mendapatkan No Serial baru.
    6. Tunggu hingga mendapatkan email balasan.
  6. Update lokasi Folder Backup Data, Folder File XML, Tarif PPN, Pengali DPP Nilai Lain di dalam menu Setup Preferensi :
    1. Pada Menu Utama Krishand Invoicing Versi 7.0.2, pilih dan klik Setup Awal > Setup Preferensi.
    2. Pada menu Setup Preferensi update beberapa data :
      • Folder Backup Data : sesuaikan ke folder yang diinginkan file Backup Data akan disimpan secara default.
      • Folder File XML : sesuaikan ke folder yang diinginkan file XML akan disimpan secara default.
      • Tarif PPN : ubah menjadi 12.
      • Pengali DPP Nilai Lain : masukkan 11/12.
    3. Klik tombol Close.
    4. Lalu klik tombol Yes untuk menyimpan perubahan data tersebut.
  7. Masuk kode item pajak Coretax ke dalam Krishand Invoicing.
    1. Buka excel daftar_kode_item_pajak.xlsx yang ada di dalam folder penginstallan. Secara default folder penginstallan ada di dalam C:\krishand\invc\702.
    2. Blok semua data yang ada di excel tersebut dari KodeItemPajak 000000 sd Peranti lunak dan barang digital lainnya yang ditransmisikan secara elektronik. Lalu tekan Ctrl+C dari keyboard.
    3. Pada Menu Utama Krishand Invoicing Versi 7.0.2, pilih dan klik Setup Awal > Setup Kode Item Pajak.
    4. Blok pada baris pertama, lalu tekan Ctrl+V dari keyboard.
    5. Lalu klik tombol Close.
  8. Isi kolom Jenis Item, kolom Kode Item Pajak dan update Satuan di dalam menu Setup Item :
    1. Pada Menu Utama Krishand Invoicing Versi 7.0.2, pilih dan klik Setup Awal > Setup Item.
    2. Isi kolom Jenis Item dan kolom Kode Item Pajak pada semua item atau jasa yang ada di dalam menu Setup Item.
    3. Cek penulisan yang ada di kolom Satuan. Penulisan kolom Satuan harus sama dengan penulisan Satuan yang ada di dalam menu Setup Satuan. Jika ada penulisan yang berbeda, ubah penulisan Satuan tersebut.
    4. Jika sudah, klik tombol Close. 
  9. Update Jenis Transaksi pada Setup Pelanggan.
    1. Pada Menu Utama Krishand Invoicing Versi 7.0.2, pilih dan klik Setup Awal > Setup Pelanggan.
    2. Pada menu Setup Pelanggan, ubah Jenis Transaksi dari Kepada Bukan Pemungut PPN (01) menjadi DPP Nilain Lain (04).
    3. Lalu klik tombol Kaca Pembesar untuk mengubah Jenis Transaksi pelanggan lainnya, kemudian klik tombol Yes pada konfirmasi penyimpanan data.
  10. Masukkan No Serial Baru. Setelah mendapatkan balasan email, ikuti langkah yang ada di email balasan tersebut.
    1. Pada Menu Utama Krishand Invoicing Versi 7.0.2, pilih dan klik Setup Awal > Setup Perusahaan.
    2. Update Periode Serial dan No Serial sesuai dengan yang baru diberikan via email.
    3. Lalu klik tombol Close dan klik tombol Yes pada konfirmasi penyimpanan data.
  11. Jika sudah ada penginputan Transaksi Invoice di Periode 202501, refresh data invoice tersebut dengan memilih ulang Nama Pelanggan, cek pada bagian nominal PPN dan update Faktur Pajak yang sudah terbuat sebelumnya.
    1. Pada Menu Utama Krishand Invoicing Versi 7.0.2, pilih dan klik Invoice.
    2. Pada menu Invoice, pilih ulang pada bagian Nama Pembeli.
    3. Pastikan Pengali DPP Nilai Lain dan persentase PPN sudah sesuai dengan yang seharusnya.
    4. Pastikan nominal PPN sudah berubah sesuai ketentuan yang baru.
    5. Jika sudah, klik tombol Update FP dan klik tombol Yes pada konfirmasi penyimpanan data.

 

Untuk penarikan XML Coretax :

  1. Pada Menu Utama Krishand Invoicing Versi 7.0.2, pilih dan klik PPN.
  2. Pada menu PPN, pilih dan klik Faktur Pajak.
  3. Pada menu Faktur Pajak, klik tombol Kaca Pembesar.
  4. Klik pada kolom Pilih untuk Faktur Pajak yang akan di ekspor ke dalam format XML.
  5. Lalu klik tombol XML.
  6. Pada menu Create File XML Faktur Pajak Keluaran, klik tombol Process. Tunggu hingga tampil message box "Create file XML Faktur Pajak Keluaran telah selesai". Klik Ok pada message box tersebut.

 

Jika ada kendala atau error setelah melakukan impor ke dalam Coretax dari file XML keluaran dari sistem Krishand dapat mengirimkan printscreen message error dari XML Monitoring Coretax ke email helpdeskcoretax@gmail.com dan pastikan untuk mencantumkan Nama Perusahaan dan No WA yang dapat dihubungi di badan email.

 

Semoga Bermanfaat.

Custom Fields
  • Software: Invoicing
  • versi: 7.0.2
Attachments Attachments
There are no attachments for this article.
Comments Comments
There are no comments for this article. Be the first to post a comment.
Related Articles RSS Feed
Install & Migrasi Krishand Invoicing Versi 7.0.1
Viewed 149 times since Thu, Aug 8, 2024