Home » Categories » Update Software

Krishand Payroll Versi 5.0.3

Tentang Aplikasi :
Krishand Payroll Versi 5.0.3 adalah aplikasi perhitungan gaji, lembur, pinjaman, medical, BPJamsostek, BPJS Kesehatan dan pinjaman termasuk dengan perhitungan PPh 21 dan PPh 21 DTP (PPh 21 Ditanggung Pemerintah). Krishand Payroll Versi 5.0.3 berbasis desktop aplikasi dengan komponen penghasilan (penerimaan & potongan) tidak terbatas. Selain untuk perhitungan gaji, Krishand Payroll dilengkapi dengan :

  • Bukti Potong Tidak Final Non Pegawai misalnya Bukti Potong PPh 21 Tenaga Ahli, Bukti Potong PPh 21 Bukan Pegawai baik yang bersinambungan maupun yang tidak bersinambungan.
  • Bukti Potong Final (Pesangon).
  • Formulir 1721 A1.  Untuk pegawai resign dapat langsung di proses Formulir 1721 A1 nya tanpa harus menunggu awal tahun.
  • Slip Gaji via email

Krishand Payroll Versi 5.0.3 digunakan untuk Perusahaan - Perusahaan yang berhak memanfaatkan insentif PPh Pasal 21 ditanggung Pemerintah (PPh 21 DTP sesuai PMK 09/PMK03/2021, PMK 82/PMK03/2021, PMK 86/PMK03/2020).

 

Apa yang baru?
Last updated 15 Desember 2021 :
- Penambahan Nama Bank, Cabang, Departemen, Golongan & Grade di menu Create Text File HSBC.
- Penambahan field Lama Lembur di menu Impor Data Dari Krishand Absensi.

*Hubungi Krishand Software untuk link download file update tersebut. Pastikan software krishand yang digunakan masih aktif masa maintenance softwarenya/garansi softwarenya.


Last Update Sistem yang digunakan saat ini dapat dilihat pada :
1. Menu Utama Krishand Payroll
2. Menu About Krishand Payroll yang ada di menu Pemeliharaan Sistem

 

List Tanggal Update :
05 November 2021 :
- Penambahan format Transfer BCA Multi di dalam menu Create Text File BCA. Untuk transaksi antar Bank : Kode BI yang ada di menu Penghasilan Bulanan dan Business Type yang ada di menu Create Text File BCA wajib dilengkapi.
- Penambahan fitur Filter di menu Laporan dengan menekan Ctrl+F dari keyboard. Untuk menampilkan kembali semua jenis laporan yang di filter sebelumnya, tekan Ctrl+F dari keyboard lalu klik tombol Cancel.
-Penambahan jenis laporan : Daftar Hak Akses User (A4).

09 September 2021 :
- Perubahan ekspor Laporan Realisasi PPh 21 DTP mengikuti excel terbaru Laporan Realisasi PPh 21 DTP (Tidak menarik data NIK Pegawai).
- Nilai Bruto DTP hanya terisi untuk pegawai yang mendapatkan PPh 21 DTP saja.
- Perubahan template Import From Excel pada tab 1721-1 Bulanan di menu SPT Masa PPh 21 & 26.

18 Agustus 2021 :
- Perbaikan fitur Copy (kolom Bruto DTP) yang ada di dalam tab 1721-1 Bulanan di menu SPT Masa PPh 21 & 26.

12 Agustus 2021 :
- Perubahan Nilai Bruto yang ditarik oleh sistem untuk Laporan Realisasi PPh 21 DTP (mengikuti excel terbaru Laporan Realisasi PPh 21 DTP dari PMK 82/PMK03/2021)

26 Maret 2021 :
- Penambahan filter berdasarkan Level Akses user pada saat ekspor ke Ms. Excel di menu Laporan untuk jenis laporan Rangkuman Penghasilan Bulanan.
- Fungsi Distribusi PPh Telah Disetor pada menu Formulir 1721 A1 dapat memproses Jumlah PPh 21 Yang Telah Dibayarkan dengan nominal 0 jika Jumlah PPh 21 Yang Terhutangnya bernilai 0.

18 Februari 2021 :
- Perbaikan bug pada menu Setup Group Komponen

02 Februari 2021 :
- Penambahan kolom Januari & Februari pada menu Perhitungan PPh 21 DTP Setahun dan menu Realisasi PPh 21 DTP Setahun.

31 Desember 2020 :
- Perbaikan pengambilan angka kolom PPh yang ada di menu SPT Masa PPh 21 & 26, tab 1721-1 Tahunan.

 

Custom Fields
  • Software: Payroll
  • versi: 5.0.3
Attachments Attachments
There are no attachments for this article.
Comments Comments
There are no comments for this article. Be the first to post a comment.
Related Articles RSS Feed
Krishand PPN 1111 Versi 5.0
Viewed 179 times since Wed, Jul 24, 2024
Krishand PPh 21 Versi 8.0.1
Viewed 2658 times since Tue, Jan 30, 2024
Krishand Payroll Versi 6.0.1 Multi
Viewed 486 times since Tue, Jan 30, 2024
Krishand PPh 21 Versi 8.1.0
Viewed 41 times since Tue, Mar 11, 2025
Krishand Fixed Assets Versi 2.0.1
Viewed 785 times since Wed, Apr 21, 2021
Krishand Invoicing 7.0.1
Viewed 354 times since Mon, Aug 5, 2024
Krishand Payroll Versi 6.0.1
Viewed 5260 times since Mon, Jan 29, 2024
Krishand PPN 1111 Versi 4.0
Viewed 1184 times since Wed, Apr 7, 2021
Krishand Inventory Versi 3.0.0
Viewed 1964 times since Wed, Apr 7, 2021
Krishand GL Versi 4
Viewed 3655 times since Thu, Apr 1, 2021